Komunitas UMKM OKB

Kecamatan Kebasen

Banyumas - Jawa Tengah Kode Pos 53172

Phone: ( +62)81288919223

Minggu, 04 Januari 2026

PMI Banyumas Salurkan Bantuan Kepada Korban Penderes Jatuh Dari Pohon Kelapa

Kebasen, Banyumas – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Banyumas menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada korban kecelakaan kerja seorang penderes kelapa yang mengalami jatuh dari pohon saat melakukan aktivitas menderes nira.

Kecelakaan kerja tersebut terjadi pada hari Selasa, 30 Desember 2025, sekitar pukul 17.00 WIB. Korban diketahui bernama Karsum, warga Desa Kebasen RT 005 RW 004, Kecamatan Kebasen, Kabupaten Banyumas.

Berdasarkan keterangan yang dihimpun, peristiwa bermula ketika korban melakukan aktivitas rutinnya mengambil nira kelapa sejak pukul 16.00 WIB di lahan milik Daryoto yang berada di wilayah tanggul Desa Kebasen. Sekitar pukul 17.00 WIB, saat korban sedang memanjat pohon kelapa, korban terpeleset dan terjatuh dari ketinggian kurang lebih 8 meter.

Kejadian tersebut pertama kali diketahui oleh Tisman, sesama penderes yang berada di sekitar lokasi. Mengetahui korban terjatuh, Tisman segera menghubungi pihak keluarga korban untuk meminta pertolongan.

Penanganan awal dilakukan oleh keluarga korban dengan dibantu warga setempat. Korban dievakuasi dengan cara ditandu dan dibawa pulang ke rumah, kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Siaga Medika Banyumas untuk mendapatkan perawatan medis lebih lanjut.

Berdasarkan hasil pemeriksaan dokter, korban mengalami patah kaki dan retak pada tulang belakang. Akibat cedera tersebut, korban tidak dapat beraktivitas seperti biasa dan disarankan untuk menjalani tindakan operasi.

Sebagai bentuk kepedulian dan dukungan kemanusiaan, PMI Kabupaten Banyumas menyalurkan bantuan kepada korban dan keluarga guna meringankan beban selama masa pemulihan. Dalam kegiatan penyaluran bantuan tersebut, PMI Kecamatan Kebasen diwakili oleh Karisun serta didampingi oleh Kepala Dusun 4 Desa Kebasen, Pak Toyo.

PMI Kabupaten Banyumas juga mengimbau kepada para penderes kelapa agar selalu berhati-hati, terutama pada musim hujan. Kondisi batang pohon yang licin akibat hujan sangat rawan menyebabkan terpeleset dan meningkatkan risiko kecelakaan kerja. Para penderes diharapkan dapat memperhatikan faktor keselamatan, menggunakan alat pengaman yang memadai, serta tidak memaksakan diri apabila kondisi cuaca tidak memungkinkan.